cara menjadikan hp android jadi mouse

May 03, 2017
 Saat ini HP Android sudah bukan barang mahal lagi. Hampir semua orang menggunakannya sebagai alat untuk kegiatan sehari-hari. Oleh sebab itu, tidak salah jika HP Android juga memiliki fungsi yang maju setiap saatnya. Salah satu hal yang bisa Anda lakukan bersama HP Android adalah membuatya menjadi mouse komputer atau laptop. Ingin tahu bagaimana cara menjadikan HP Android jadi mouse? Berikut tutorialnya untuk Anda.
Menggunakan gPad

Jika Anda ingin mengubah HP Android menjadi remote control, maka gPad adalah pilihan yang tepat. Dengan gPad Anda bisa mengubah smartphone Android menjadi kontrol kursor mouse dan juga keyboard.

1.     Lakukan instalasi klien GPad pada HP Androud Anda. Lanjutkan dengan melakukan instalasi klien server gPad pada PC Windows atau Mac Anda.
Unduh gPad client: https://play.google.com/store/apps/details?id=com.mobisters.android.remote.client&hl=en
Unduh gPad server client: http://www.gpad.mobi/content/en/setup
2.     Setelah selesai melakukan instalasi, Anda harus memasang HP Android ke PC atau Mac menggunakan kabel USB, Bluetooth atau mungkin Wi-Fi. Namun biasanya jika menggunakan Wi-Fi Anda membutuhkan alamat IP komputer atau setup telepon jika koneksi gagal. Langkah ini harus Anda lakukan terlebih dahulu sebelum melanjutkan ke langkah berikutnya.
3.     Buka aplikasi gPad pada komputer Anda dan biarkan itu aktif.
4.     Selanjutnya buka aplikasi gPad pada HP Android. Pilih tombol “Settings”, lalu pilih “Connection type”. Pada tipe koneksi, pilih antara Wi-Fi, Bluetooth atau kabel USB.
5.     Setelah itu kembali ke menu “Settings”, lalu gulir ke menu yang relavan (apakah itu Wi-Fi, Bluetooth atau USB). Selanjutnya klik “Scan”. Pilih komputer Anda sebagai perangkat pasangan.
6.     Jika pada halaman pengaturan Anda diperintahkan untuk input alamat IP, maka Anda bisa memasukkan IP komputer Anda tersebut.
7.     Sekarang masuk ke menu utama pada aplikasi gPad di HP Android Anda. Setelah itu klik “touchpad”.
8.     Sampai sini seharusnya Anda sudah bisa menggunakan HP Android menjadi mouse. Pada umumnya interface dari aplikasi gPad cukup sederhana dan ramah. Anda akan disuguhkan menu untuk klik kanan dan kiri, touchpad pada area tengah dan gulir pada sisi kanan.
Menggunakan Intel Remote Keyboard
Cara yang kedua ini khusus bagi Anda pengguna komputer berbasis Intel. Dengan aplikasi Intel Remote Keyboard Anda bisa mengubah HP Android menjadi mouse dan keyboard.
1.     Pertama-tama unduh terlebih dahulu Intel Remote Keyboard pada HP Android Anda dan pada PC Windows. Untuk PC, Anda harus memilih x86, x64 atau yang lainnya tergantung jenis komputer Anda.

2.     Pastikan HP Android dan komputer Anda telah mengaktifkan Wi-Fi.
3.     Selanjutnya lakukan instalasi pada aplikasi yang sudah Anda unduh.
4.     Setelah itu masuk ke HP Android dan pilih nama komputer Anda agar keduanya bisa terhubung melalui Wi-Fi. Nantinya akan muncul QR code berukuran besar. Anda hanya perlu melakukan scan menggunakan kamera HP Android tersebut. Selanjutnya ikuti intruksi yang ada.
5.     Sampai sini HP Android dan komputer Anda sudah terhubung. Sehingga nantinya HP Android Anda tersebut bisa dijadikan mouse dan keyboard bagi komputer.
Semoga bermanfaat. 


Share this :

Previous
Next Post »
0 Komentar